Elon Musk Membuat SpaceX Pakai Roket Daur Ulang dan Kirim 4 Orang Astronaut ke Luar Angkasa
Empat astronaut dari pesawat luar angkasa SpaceX, Crew Dragon milik Elon Musk berhasil berlabuh di Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS). Keempatnya akan berada di ISS untuk misi selama enam bulan ke depan. Keempat orang tersebut yakni Thomas Pesquet (Prancis) dari Badan Antariksa Eropa (ESA). Ini jadi pengalaman pertama Thomas terbang dengan kapsul Crew Dragon milik miliarder Elon Musk. Selanjutnya ada Shane Kimbrough dan Megan McArthur dari NASA, serta Akihiko Hoshide dari Badan Antariksa Jepang (JAXA). Kapsul tersebut merapat sekitar pukul 10.19 pagi pada hari Sabtu waktu Inggris. setelah meluncur dari Pusat Antariksa Kennedy NASA di Florida. Peluncuran tersebut termasuk singkat karena memakan waktu kurang dari 24 jam. Musk yang ikut memantau peluncuran mengaku senang dan lega karena para kru berhasil sampai di ISS dengan selamat. Kapsul Crew Dragon miliknya juga tak menunjukkan tanda-tanda bermasalah. " Saya sangat bangga dengan tim SpaceX dan merasa terhormat bisa bermitra...